Skip to main content

F4 in All Version

Hello.. Seneng banget tulisan Itazura na Kiss in All Version ku banyak yang baca dan komen. Jadi tambah semangat dong buat rajin nulis. Kali ini aku pengen tulis tentang kisah 4 cowok ganteng yang juga mendunia. Sengaja gak fokus sama judulnya soalnya mereka emang terkenal karena nama Ganknya. Berawal dari manga Jepang berjudul Hana Yori dango, berkisah tentang seorang gadis dari keluarga miskin bernama Makino yang masuk ke universitas yang dipenuhi anak-anak orang kaya. Universitas tersebut dikuasai oleh empat orang lelaki dari keluarga terpandang yang tergabung dengan kelompok bernama F4 (singkatan dari Flower 4).
F4 seringkali menggunakan kekuasaan mereka sebagai anak dari dewan kampus untuk menyingkirkan orang-orang yang mereka anggap mengganggu. Makino adalah gadis yang kuat dan pemberani, dia membenci tingkah-tingkah yang F4 lakukan di kampus mereka dan dialah satu-satunya orang yang berani menantang F4. Sejak itulah, hidup Makino berubah karena kehadiran F4 dan Makino pun terlibat cinta segitiga dengan Hanazawa Rui yang ia kagumi dan Tsukasa yang menyukai Makino.
Ini dia tokoh-tokohnya
·    Tao Ming Tse/Domyoji Tsukasa/Gu Jun Pyo

·       Hua Zhe Lei/Hanazawa Rui/Yoon Ji Hoo

·         Xi Men/Nishikado Sojiro/So Yi Jung

·         Mei Chuo/Mimasaka Akira/Song Woo Bin

·         San Chai/Makino Tsukushi/Geum Jan Di

Manga

Hana Yori Dango diterbitkan oleh Shueisha dari Oktober 1992 sampai September 2003 dengan total 37 volume. Manga ini diterbitkan oleh Viz Media di United States, oleh Glénat di Perancis dan oleh Platena DeAgostini di Spanyol.
Pada Juli 2006, sebuah cerita pendek yang berdasarkan dari manga diterbitkan di majalah Margaret edisi 15. Cerita pendek lainnya diterbitkan pada Januari 2007. Kedua cerita pendek tersebut dibuat oleh Yoko Kamio.
Jujur buat versi Manga aku sendiri belum baca sih, kapan - kapan deh kalau lagi gabut.
Anime

Pada tahun 1997, versi anime dari Hana Yori Dango yang diproduksi oleh Toei Animation disiarkan oleh Asahi Broadcasting Corporation. Anime itu ditayangkan dari 8 September 1996 hingga 31 Agustus 1997 dengan total 51 episode. Cerita dibuat sama dengan manganya dengan sedikit perubahan. Anime ini dibuka dengan Tsukushi yang menari bersama F4 dan seluruh murid Eitoku Gakuen.
Film anime juga diproduksi pada tahun 2007. Namun, alurnya cukup menyimpang dari manga dan berlatar di universitas. Karakter-karakter dibuat baru menyesuaikan dengan alur cerita. Disana Tsukushi adalah seorang calon penari yang mencoba untuk memenangkan peran dalam produksi panggung besar.
Film
Hana Yori Dango Final

Versi filmnya tayang tahun 2008 dan merupakan penutup dari trilogy Hana Yori Dango dimana sebelumnya dibalut dalam versi drama. Berkisah tentang persiapan pernikahan Makino dan Tsukasa serta bagaimana mereka mengejar pencuri tiara sampai las vegas dan akhirnya menikah.
Drama
1.        Meteor Garden (Taiwan)

Tayang : 2001
Episode : 27
Kalau Kuch Kuch Hota Hae adalah film India yang paling banyak di tonton seluruh dunia, Meteor Garden mungkin adalah drama Taiwan yang paling banyak di tonton sepanjang masa. Dulu saking hitsnya kami sampai mengoleksi orjinya (ituloh kertas seperti binder berukuran kecil dan hanya punya 2 lubang). Belum lagi foto F4, San Chai dan lirik lagu ce fa wo ce ci yang jadi sampul buku tulis anak sd sampai baju, tas pokoknya booming sebooming boomingnya. Sampai-sampai aku sama teman-teman bikin geng SD ala-ala f4, aku jadi san chainya. Gaje abis.
Tapi bukan Cuma dramanya yang jadi terkenal, pemerannya pun ikut jadi hits. Semua orang nge fans sama F4 yang beranggotakan Jerry Yan, Vic Chou, Ken Chu sama Vannes Wu. Semua orang suka dan hafal lirik dan soundtracknya. F4 bahkan ngisi soundtrack Lilo and Stich. Barbie Tsu yang jadi San Chai juga terkenal apalagi dia pacaran sama Vic Chou meski akhirnya tidak berakhir bahagia (eh kok malah bahas ini). Jadi kangen pengen nonton lagi.
Drama ini sendiri dimulai dengan kisah San Chai yang berani melawan Dao Ming Si (kita mah bacanya Tao Ming Tse) hingga kena bully tapi ketegarannya yang bikin A-Se jadi suka. Tapi San Chai malah suka dengan si tukang tidur Hua Che Lei yang udah punya cidaha kakak apa gitu namanya lupa. Setelah akhirnya bisa bersama penolakan datang dari mamanya A-Se yang berkuasa. Hehe. Lupa ending kayak gimana. Tapi pas awal keganggu juga sama rambut nanasnya A-Se.
2.        Meteor Rain (Taiwan)

Tayang : 2001
Episode : 3
Setelah kesuksesan Meteor Garden dibuatlah mini serinya dengan berfokus pada kisah tiga tokoh yaitu Mei Zuo atau Vanness Wu, Xi Men atau Ken Chu dan Dao Ming Si atau Jerry Yan. Aku suka kisah Vanness dan Ai Sha tapi lupa-lupa ingat juga sih gimana kisahnya.
3.        Meteor Garden II (Taiwan)

Tayang : 2002
Episode : 31
Melanjutkan dari Meteor Garden, kali ini ada pemeran baru dalam kisah cinta San Chai dan A-Se. Jadi kisahnya dimulai saat mereka sudah lulus kuliah. Keduanya pun pergi ke Barcelona untuk berlibur. Tapi sayang pas akan melamar San Chai dengan cincin, Dao Ming Si mengalami kecelakaan di jalan. San Chai yang menunggu di gereja pun kebingungan kenapa A-Se tidak muncul-muncul. Hingga akhirnya semuanya lelah mencari dan tidak bisa menemukan keberadaan A-Se. Ternyata A-Se yang kecelakaan mengalami amnesia hingga ia diberi nama Asing dan bertemu dengan Ye Sha yang ternyata adalah salah satu putri kerajaan. Hingga suatu hari San Chai dan anggota F4 yang lain mengetahui ia ternyata amnesia, A-Se dan Ye Sha sudah saling menyukai dan tentu saja direstui oleh ibunya A-Se. Tapi San Chai tidak patah semangat, ia malah bekerja di perusahaan A-Se. Dao Ming Si akhirnya mengingat kembali ingatannya. Dan di Barcelona A-Se dan San Chai kembali bersama.
Dulu selama nonton drama ini jengkel banget sama Ye Sha yang sok polos menyukai A-Se padahal ia tahu kalau dalam hati A-Se ada San Chai.
4.        Siapa Takut Jatuh Cinta (Indonesia)

Tayang : 2002
Episode : Yang jelas banyak
Yang terkenal pasti ada versi Indonesianya meski masih harus bertanya udah ijin atau belum buat bikin sekuelnya. Tapi gak ngaku juga sih kalau adaptasi, cuman mirip katanya.Hehe. Dengan judul Siapa Takut Jatuh Cinta, sinetron ini dibintangi oleh Leony Vitria Hartanti, Indra Bruggman, Roger Danuarta, Steve Emmanuel dan Jonathan Frizzy. Ganteng-ganteng juga sih dan ikutan hits di masa itu. Apalagi soundtracknya seberapa pantas dari Sheila on 7.
5.        Hana Yori Dango (Jepang)

Tayang : 2005
Episode : 9
Meski kisah F4 dari sana, tapi Jepang termasuk telat buat bikin dorama live actionnya. Dengan judul yang sama Hana Yori Dango drama ini diperankan oleh Jun Matsumoto sebagai Tsukasa dan my lovely Oguri Shun sebagai Rui. Tapi aku gak terlalu suka yang jadi San Chai gak ada manis-manisnya. Meski singkat versi dorama Jepang kebanyakan, kisah dalam dorama ini sendiri cukup beda dengan adaptasi dari Taiwannya. Pembulian terhadap Makino lebih kejam sampe pake ular hidup. Hii. Dan juga endingnya Tsukasa pergi ke New York buat kuliah. Ada juga bagian Makino yang ikut kontes model remaja buat bayar hutang ayahnya.
6.        Hana Yori Dango Return (Jepang)

Tayang : 2007
Episode : 11
Versi yang ini juga belum nonton full. Yang pasti kisahnya adalah kelanjutan dari Hana Yori Dango season 1 dimana Makino akhirnya ke New York buat ketemu Tsukasa dan menemukan kalau Tsukasa sudah berubah. Dan seterusnya..
7.        Boys Before Flowers

Tayang : 2009
Episode : 25
Drama ini diperankan oleh Koo Hye Sun sebagai Geum Jan Di, Lee Min Ho sebagai Gu Jun Pyo, Kim Hyun Joong sebagai Yoon Ji Hoo, Kim Bum sebagai So Yi Jung, Kim Joon sebagai Song Woo Bin. Gak mau kalah dengan versi Taiwan dan Jepang, Korea juga milih actor-aktor ganteng nan popular buat jadi F4nya. Dan seperti biasa aku sukanya yang jadi si tukang tidur. Hehe. Kali ini yang bikin beda adalah keluarga Jan Di punya usaha laundry dan kisah temannya bersama Yi Jung banyak yang suka soalnya Yi Jung di sini adalah pembuat tembikar. Tapi overall teteup yang paling favorit versi Taiwannya. Eh OST Koreanya juga hits apalagi yang Almost paradise yang dinyanyikan sama boy bandnya Kim Joon. Shinee juga nyanyi disini.
8.        Meteor Shower

Tayang : 2009
Episode : 36 (Season 1), 36 (Season 2)
Belum pernah nonton full versi yang ini. Tapi baru ngeh juga kalau yang jadi San Chainya alias Chu Yuxun adalah Zheng Shuang abis kok mukanya beda banget sih sama pas dia jadi Wei Wei di Love 020. Trus yang jadi A-Se atau Murong Yunhai ternyata kesayangan aku alias Zhang Han. Ceritanya sendiri sih mirip-mirip aja sama versi Taiwan. Nanti deh kapan-kapan aku nonton full.
9.        Kaisi Yeh Yaariyan (India)

Tayang : 2014, 2015, 2018
Episode : 337 (3 Season)
Setelah searching lagi ternyata ada Indian Versionnya. Wow.
Namanya bukan F4 tapi FAB5 trus mereka band kampus. Liat episodenya kayanya banyak kisah yang ditambah jadi penasaran buat nonton. Sayang gak ada channel yang nayangin, masa harus download ratusan episode?
10.    Siapa Takut Jatuh Cinta (Indonesia)

Tayang : 2017-2018
Episode : 260 (ongoing)
Mengulang kesuksesan Leony, Indra and the gank, Sinetron siapa takut jatuh cinta dibikin lagi remakenya. Kali ini dengan bintang-bintang fresh kayak Verrel Bramasta, Aliando Syarief dan Natasha Wilona serta bintang lainnya yang aku gak tau. Hehe. Maklum kagak nonton yang ini.
Masih make Soundtrack yang sama yaitu seberapa pantas tapi kali ini dinyayiin sama GAC.
11.    Meteor Garden Reborn (China)

Tayang : 2018
Episode : 48
Akhirnya yang paling ditunggu-tunggu tayang juga. Sebagai remake Meteor Garden versi Taiwan pemain-pemainnya tentu aja berubah. Sanchai yang sebelumnya diperankan oleh Barbie Hsu kini dimainkan oleh si imut Shen Yue yang baru saja sukses dengan web drama A Love So Beautiful. Sedangkan pemeran F4 adalah aktor-aktor muda yang punya tubuh menjulang yaitu Dylan Wang sebagai Taoming Se, Darren Zheng sebagai Huaze Lei, Connor Leong sebagai Mei Zuo, dan Caesar Wu sebagai Xi Men. Aku suka sih dramanya, di awal - awal cukup menjawab kerinduan akan Meteor Garden Versi Jerry Yan Dkk. Sayangnya aku berhenti di pertengahan dan loncat di bagian akhir. Soalnya ada yang beda aja rasanya. Buat pemilihan pemain Shen Yue sebagai Shancai sepertinya terinspirasi dari versi Korea aka Geum Jandi soalnya mirip - mirip karakternya. Dan aku kurang sreg soalnya Shancai yang kusuka adalah versi Barbie yang strong dan tegas. Buat F4nya juga herannya tidak ada yang cukup menarik perhatianku soalnya mereka terlalu imut dan manis. Mungkin karena masih muda dan pemain baru. Tapi terlepas dari itu Drama reborn ini termasuk sukses dan disukai banyak orang. Shen Yue dan Dylan Wang banyak yang menjodohkan. Satu lagi yang jadi kejutan adalah di bagian akhir muncul penyanyi asli Chefawoceci yang menyanyikan lagunya.
12. F4 Thailand (Tayang 2021)

Akhirnya GMMTV membuat versi Thailand dan tayang 2022. Pertama kali dengar kabarnya seneng sih. Tapi sedikit unsatisfied dengan pemilihan cast-nya. Gak ada yang lain apa? Bukannya aktor GMMTV banyak bejibun. Kenapa pula harus Bright-Win yang jadi pasangan BL favorit semua orang dari drama 2gether. Berasa aneh banget buat yang udah nge-ship mereka. From boyfriend to real boy friend nih ceritanya. Mana si Bright jadi Male Lead dan Win jadi si Playboynya. Duh. Trus gak expect banyak juga karena takut dramanya mengecewakan seperti Itakiss dan Princess Hours versi Thailand. Tapi setelah jalan episode 4 akhirnya kuputuskan buat nonton juga. Soalnya ada temenku yang update terus dan lewat mulu di Beranda. Jadi buat Sanchai-nya ada Tu yang Jadi Gorya. Bright jadi Thyme sang leader, Dew Jadi Ren, Win jadi Kavin dan Nani jadi MJ. Pertama kali nonton wah takjub banget. Drama ini tuh kayak campuran dari Meteor Garden versi awal dan Boys Before Flowersnya Lee Minho. Karakter Gorya kayak Sanchai dan Thyme stylenya kayak Gu Jun Pyo tapi karakter A-Se. Duh candu banget. Dan setelah jatuh hati sama Hua Zhe Lei, Hanazawa Rui, dan Yoon Ji Hoo kali ini jatuh hati banget sama Ren. Duh ganteng banget sih jadi oleng padahal tadinya nonton karena Bright - Win. Senyumnya manis banget dan dia nyanyiin soundtracknya juga. Pas nyari info drama yang lain ternyata pendatang baru dan ini drama debutnya pantes gak pernah liat sebelumnya. Yang jadi kakak Cing juga gorjes soalnya yang meranin yang jadi Nabi di Nabi, My Stepdarling. Keren ih GMMTV kalah Halo production yang biasanya spesialis bikin remake di Thailand. Ceritanya juga oke banyak pelajaran dan quotes saktinya. Saat tulisan ini di update (31 Januari 2022) baru tayang sampai episode 6. Butuh kesabaran nunggu tayangnya soalnya cuma sekali seminggu. Tapi episodenya juga nggak banyak sih jadi alurnya agak cepat. Mungkin bakal dibikin 2 season gak tau juga. Good Job lah buat versi ini recommended banget buat yang suka F4.

Demikian tulisan aku tentang cowok-cowok kesayangan para kaum halu. Sama seperti ItaKiss yang gak bikin bosen meski diremake berjuta kali, semua seri F4 juga selalu menarik. Makasih udah baca, komen dong versi favorit kalian. Siapa tau next aku bisa nulis seri lainnya. Stay Safe and have a nice day.
 
Ay^^!

Comments

  1. buat yang versi indonesianya, Siapa Takut Jatuh Cinta itu... kayaknya udah ngalahin versi india deh. soalnya udah sampe 380-an episode kalo nggak salah. dan yang pastinya dengan cerita yang udah keluar alur deh. nggak ngerti juga. makanya agak kaget pas tau kalo STJC itu remake-nya Meteor Garden. nggak mau tau juga sih, soalnya aku nggak gitu suka nonton sinetron indonesia yang nggak kunjung usai wkwkwk.
    udah nonton Meteor Garden Reborn, dan aku nggak dapet feelnya gitu. mungkin karena jalan cerita yang udah bisa ketebak gitu kali ya? jadinya mood buat nonton juga nggak dapet. padahal aku suka loh sama pemerena utama perempuannya. imut-imut gitu, apalagi pas di A Love So Beautiful.
    versi pertama nya juga udah pernah nonton. itu waktu aku masih kecil gitu. saking booming-nya, tante aku ngoleksi semua pernak-pernik berbau meteor garden. apalagi si Dao Ming Si itu.
    kalo yang BBF, juga udah nonton. paling suka sama soundtrack-nya yang almost paradise itu. oh, sama yang shinee nyanyiin juga itu. apa ya judulnya? lupa aku...
    thanks ya udah ngerangkum berbagai macam versi meteor garden. salut deh... semangat yaaaa!!!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih lagi atas tanggapannya. Aku gak nonton STJC yang baru jadi gak tau ceritanya udah kayak apa. Wah episodenya udah banyak banget yah? Kadang sinetron Indonesia gitu sih, awalnya doang menarik pas tengah langsung dibelok-belokin gak jelas.
      Meteor Garden reborn udah kunonton cuma tulisannya belum ku update, awalnya aku suka ceritanya, pemerannya juga oke kok. Cuman gak tau kenapa pas pertengahan jadi boring gitu trus aku berenti nonton deh cuma ngintip sekilas endingnya.

      Delete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Profil Deng Lun

Mumet dengan kerjaan, jadi mau update lagi deh biar fresh. Kali ini aku mau nulis profil salah satu aktor China favoritku. Awalnya mau nulis Yang Yang sih tapi dianggurin aja datanya. Nanti deh. Sekarang soalnya ngebet banget sama si senyum lebar, Deng Lun. Soalnya drama yang dia bintangi tuh oke banget. Ini dia profilnya Nama: Deng Lun Born: October 21 st , 1992 (yes, kami Cuma beda setahun) in Shijiazhuang, Hebei Prov Tinggi: 185 cm Berat: 65 kg Deng Lun merupakan lulusan Shanghai Theatre Academy dan memulai karirnya sejak 2013 dalam Drama TV berjudul “Flowers in Fog” (belum nonton sih) kemudian main di beberapa drama lainnya dan akhirnya karirnya terus menanjak. Aku sendiri jatuh hati sama dia waktu dia main di drama berjudul “Because of Meeting You” yang merupakan drama remake dari drama Korea berjudul “Jang Bo-ri is here”. Di drama ini ia berperan sebagai Li Yunkai, seorang pengacara yang merupakan teman masa kecil tokoh utama perempuan. Perannya yang ceria dan

Itazura na Kiss in all versions

Hajimemashite.. Maaf lagi sok Jepang.. Kali ini aku mau bahas soal salah satu Dorama Jepang yang saking populernya sampe diadaptasi dalam berbagai versi. Eng ing eng.. Itazura na Kiss.. Sudah pada nonton versi apa saja? Tenang aku juga belum nonton semua kok. Tapi bagaimana pun versinya kisahnya Cuma satu yaitu bercerita tentang Seorang cewek SMA yang kurang pintar dari kelas F (disini kelas dibagi berdasarkan kepintaran muridnya dan diurut dari A untuk yang paling pintar hingga F untuk yang paling kurang pintar) bernama Aihara Kotoko yang jatuh cinta dengan orang paling populer di sekolahnya dari kelas A bernama Irie Naoki sejak tahun pertama. Di tahun seniornya, Ia kemudian mengakui perasaannya lewat surat cinta kepada Naoki dan ditolak mentah-mentah dengan alasan Naoki benci gadis bodoh. Pada hari yang sama Kotoko kehilangan rumahnya karena suatu musibah (di setiap serial beda-beda eui musibahnya) dan bersama ayahnya terpaksa menumpang di rumah teman ayahnya yang ternyata adala

Review Cry Me a Sad River

Kali ini mau bahas salah satu film China yang cukup ngena di hati dan bikin ikutan nangis.  Ini dia Profilnya Also known: Bei Shang Ni Liu Cheng He Genres: Friendship, School, Youth, Drama, Melodrama, Tragedy Country: China Release: 30 September 2018 Starring: Ren Min, Xin Yun Lai, Zhao Ying Bo Sinopsis: Yi Yao dan Qi Ming adalah tetangga dan teman masa kecil yang pergi ke kelas yang sama. Murid pindahan Tang Xiao Mi menyukai Qi Ming dan menjadi cemburu dengan hubungan baik Yi Yao dengannya. Dia mengikuti Yi Yao dan menemukan rahasia miliknya. Tang Xiao Mi kemudian menggunakan rahasia ini untuk memulai bullyingnya di sekolah dan semua siswa lain bergabung. Penindasan itu perlahan menghancurkan Yi Yao, sampai Gu Sunxi muncul disampingnya dan membantunya. Namun sebuah tragedi kembali menghancurkan Yi Yao. Comment: #SpoilerAlert Setelah terlalu banyak menonton drama kali ini tertarik nonton film China. Yup, mungkin kita hanya familiar dengan film-film action, kung fu maupun his